Pemimpin yang baik adalah orang yang belajar dari kesalahan, dan tidak pernah berhenti untuk mempelajari hal yang baru berada di sekitarnya.

Menjadi pemimpin dalam segala hal sepertinya mustahil bagi beberapa orang. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa menjadi pemimpin dalam segala hal adalah impian sebagian orang. Tidak sedikit orang yang mengambil kursus khusus untuk menjadi pemimpin yang “Bijaksana”. Ada juga sebagian orang yang memilih untuk mundur apabila ditunjuk menjadi pemimpin dalam suatu instansi besar atau bahkan pada kelompok kecil disekolah. Faktanya, menjadi seorang pemimpin bukanlah tugas yang mudah tidak peduli betapa kuat dan tangguhnya seseorang, tidak menjadi jawaban absolute bahwa orang tersebut telah siap menjadi pemimpin. 

Hal ini menimbulkan banyak pertanyaan di benak manusia “Lalu bagaimana menjadi seorang pemimpin?”. Untuk menjawab pertanyaan ini, PERMIT Beijing mengadakan Webcast Leadership yang diadakan pada Sabtu, 30 Januari 2021. “Essential Habits to be a Good Leader” adalah tema yang diangkut dalam webcast kali ini. Kami turut mengundang Jehian Panangian Sijabat selaku Talent Manager dan Prasetyo Andy Wicaksono selaku Head of Product tiket.com sebagai narasumber pada webcast kali ini. Pada acara ini, kedua pembicara menyampaikan hal penting, yakni seorang pemimpin perlu memimpin dirinya sendiri dengan baik untuk menjadi seorang pemimpin. Ketika seseorang belajar untuk mengenal dirinya dan menggali potensinya semaksimal mungkin, dari sanalah seseorang dapat mengerti bagaimana memipin dirinya untuk menjadi versi terbaik dari dirinya. 

Semoga dengan diselenggarakannya acara ini, partisipan dapat teredukasi dan dapat menerapkan pengetahuan yang didapatkan di kehidupan sehari-hari. Menjadi pemimpin bukan lagi hal yang dianggap mustahil karena sejatinya kita telah menjadi pemimpin untuk diri kita sendiri. Yuk, mulailah langkah kecil dari sekarang agar hidupmu lebih bermakna, sampai ketemu di acara selanjutnya. Salam Perhimpunan!

Penulis : Reflika Ramelyane

Editor : Angelica Chandra

Hi, I’m PERMIT Beijing

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *